Sesmenpora Pimpin Rapat Finalisasi Rancangan Instruksi Presiden tentang Dukungan Kementerian/Lembaga pada Penyelenggaraan PON dan PEPARNAS Tahun 2020

Diterbitkan tanggal 13-03-2019


Ruang Rapat Hotel Aston, Bogor

Bogor, Rabu (13/03) Kementerian Pemuda dan Olahraga melalui Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga bersama Biro Humas dan Hukum, menggelar rapat finalisasi Rancangan Instruksi Presiden tentang Dukungan Kementerian/Lembaga pada Penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX dan Pekan Paralimpik Nasional (PARALIMPIK) Tahun 2020 di Provinsi Papua.

Gatot S Dewa Broto selaku Sesmenpora didampingi Chandra Bhakti selaku Pelaksana Harian (Plh) Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga, Gatot selaku Asisten Deputi Keolahragaan, Kemenko PMK dan Sanusi selaku Kepala Biro Humas dan Hukum menyampaikan bahwa Kementerian/Lembaga memberikan dukungan pada penyelenggaraan PON dan PEPARNAS 2020 sesuai dengan Instruksi Presiden Nomor 10 Tahun 2017 dan peraturan terkait lainnya, oleh karena itu, semua komponen dan unsur yang terlibat bersama-sama bertekad untuk mensukseskan penyelenggaraan PON dan PEPARNAS dengan motto "sukses prestasi, sukses penyelenggaraan, sukses pemberdayaan ekonomi masyarakat dan sukses administrasi pertanggungjawaban sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan.

Dalam konstruksi yuridis, penyelenggaraan PON menjadi tanggungjawab pemerintah yang pelaksanaannya ditugaskan kepada Komite Olahraga Nasional Indonesia, sebagaimana diatur dalam ketentuan Pasal 10 ayat (2), ayat (3) dan ayat (4) Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2007 tentang Penyelenggaraan Pekan dan Kejuaraan Olahraga.

Turut hadir pada rapat finalisasi tersebut, unsur Kementerian Keuangan, Kementerian PUPERA, Kementerian Koordinator Bidang PMK, Kementerian BUMN,  POLRI, TNI, dan Pemerintah Provinsi Papua. (Yus)