Prakata

Drs. SANUSI, M.H.

TENTANG JDIH KEMENPORA

Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH) adalah suatu sistem pendayagunaan peraturan perundang-undangan dan bahan dokumentasi hukum secara tertib, terpadu dan berkesinambungan sebagai sarana pemberian pelayanan informasi hukum yang lengkap, akurat, mudah, dan cepat. Hal ini sesuai dengan Peraturan Presiden Nomor 33 Tahun 2012 tentang Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum Nasional serta merupakan sistem yang dibangun untuk melaksanakan sebagian tugas dan fungsi Biro Hubungan Masyarakat dan Hukum Sekretariat Kementerian Pemuda dan Olahraga sesuai Peraturan Menteri Pemuda dan Olahraga Nomor 1516 Tahun 2015 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Pemuda dan Olahraga  yaitu koordinasi dan penyusunan dokumentasi dan informasi hukum di bidang kepemudaan dan keolahragaan khususnya yang berkaitan dengan tugas pokok dan fungsi Kementerian Pemuda dan Olahraga.

Tujuan dilaksanakannya Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH) Kementerian Pemuda dan Olahraga adalah:

  1. menjamin terciptanya Pengelolaan Dokumentasi dan Informasi Hukum yang terpadu dan terintegrasi di Kementerian Pemuda dan Olahraga;
  2. menjamin ketersediaan dokumentasi dan informasi hukum yang lengkap dan akurat, serta dapat diakses secara cepat dan mudah;
  3. mengembangkan kerja sama yang efektif antara Pusat JDIH dan Anggota JDIH serta antar sesama Anggota JDIH dalam rangka penyediaan dokumentasi dan informasi hukum bidang pemuda dan olahraga; dan
  4. meningkatkan kualitas pembangunan hukum bidang pemuda dan olahraga dan pelayanan kepada publik sebagai salah satu wujud ketatapemerintahan yang baik, transparan, efektif, efisien, dan bertanggung jawab.

Melalui JDIH Kementerian Pemuda dan Olahraga ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan akan informasi hukum khususnya peraturan perundang-undangan di bidang kepemudaan dan keolahragaan sekaligus dapat dijadikan sebagai referensi hukum, pedoman, dan pertimbangan dalam pengambilan kebijakan pimpinan.

Kami mengharapkan adanya kritik dan saran yang bersifat membangun dari masyarakat dan pengguna JDIH Kementerian Pemuda dan Olahraga sehingga fasilitas dan layanan yang terdapat di website ini dapat terus disempurnakan.

 

JDIH Kementerian Pemuda dan Olahraga:
Biro Humas dan Hukum
Sekretariat Kementerian Pemuda dan Olahraga
Gd. Grha Pemuda Lantai 2
Jl. Gerbang Pemuda No.3, Senayan- Jakarta Pusat

Penilaian Kepuasan Layanan

Berikan Penilaian Anda atas Layanan JDIH KEMENPORA